Set Up Dan Manajemen Bandwidth Menggunakan Mikrotik Pada Sma Immanuel Batam
DOI:
https://doi.org/10.37253/nacospro.v4i1.7040Keywords:
ndlc, bandwidth, mikrotikAbstract
SMA Immanuel Batam merupakan sekolah yang memfasilitasi proses kegiatan belajar mengajar serta pekerjaan administrasi sekolah secara online dengan memanfaatkan jaringan internet. Saat ini, fasilitas jaringan internet yang disediakan ISP (Internet Service Provider) belum dikelola secara teratur sehingga pemakaian internet disekolah terjadi secara tidak merata. Tidak adanya pengelolaan tersebut berakibat pada menurunnya stabilitas jaringan internet di sekolah yang mengganggu banyak karyawan dan guru di sekolah sehingga banyak dari mereka lebih memilih untuk menggunakan jaringan kuota pribadi dibanding menggunakan jaringan internet disekolah. Penelitian ini menggunakan metode NDLC (Network Development Life Cycle) sebagai konsep perancangan dan pengembangan infrastruktur berkala terhadap jaringan. Hasil dari penelitian ini berupa instalasi router Mikrotik dan aplikasi pengelolaan Mikrotik yang didalamnya terdapat konfigurasi pengelolaan bandwidth, sehingga dapat mengatur dan mengontrol serta memantau aktivitas jaringan dan pemakaian bandwidth yang ada pada SMA Immanuel Batam.