Perancangan dan Pengembangan Website Sekolah di SMA Katolik Yos Sudarso Menggunakan Metode 4D

Main Article Content

Yefta Christian
Olwin Olwin

Abstract

Pada zaman era digital yang berkembang pesat ini, memiliki tampilan dan antarmuka yang bagus pada situs/website merupakan salah satu hal terpenting untuk menarik perhatian pengguna/pengunjung mengakses ke website tersebut. Sebuah website juga harus user-friendly(ramah pengguna) agar tiap pengguna/pengunjung yang datang tidak memiliki masalah pada saat mengakses ke website tersebut. Website SMA Yos Sudarso, masih belum memiliki desain antarmuka yang bagus. Penampilan masih menggunakan template bawaan wordpress, kurangnya perubahan yang dibuat mengakibatkan penampilan pada website terlihat kurang menarik , kurang rapi serta minim dengan fitur yang dapat membantu pengunjung. Panduan warna yang tidak sesuai menyebabkan pengunjung mengalami gangguan membaca informasi-informasi yang terdapat pada website tersebut. Navigasi yang digunakan pada website tersebut terlihat membingungkan sehingga para pengguna atau pengunjung akan kesulitan mencari informasi-informasi yang dibutuhkan. Perbaikan dan peningkatan terhadap antarmuka website akan sangat membantu pengunjung yang mengakses website tersebut. Website tersebut akan dibuat dengan menggunakan metode model 4D(Define, Design, Develop, dan Disseminate). Tahapan define adalah mendapatkan persyaratan atas pembangunan website beserta beberapa rekomendasi tambahan untuk meningkatkan nilai website. Tahapan desain akan dibangun dengan menggunakan aplikasi figma. Tahapan pengembangan website akan menggunakan wordpress atas permintaan dari pihak sekolah. Dan tahapan terakhir adalah tahapan disseminate yaitu website akan dihosting dari hosting yang telah dimiliki pihak sekolah.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles