Penggunaan Internet Sehat Dan Aman Di Kalangan Pelajar
DOI:
https://doi.org/10.37253/nacospro.v4i1.6955Keywords:
Internet, health internet, students, internet use, SEPORAAbstract
Internet dapat memberikan banyak manfaat untuk mempermudah kegiatan manusia. Namun, seiring berkembangnya zaman, ditemukan beberapa pengguna yang menyalahgunakan manfaat internet sehingga diperlukan edukasi dan kesadaran bagi pengguna internet agar tidak menyalahgunakan internet. Pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat ini ditujukan bagi pelajar SMKS Pemmbangunan Tanjungpinang. Kegiatan ini dilatarbelakangi karena kurangnya kesadaran dalam penggunaan internet, ingin mengetahui pengetahuan pelajar mengenai internet serta mengedukasi mengenai penggunaan internet secara bijak. Metode pelaksanaan kegiatan yang digunakan adalah penyuluhan kepada pihak yang dituju dan menggunakan teknik analisis kualitatif untuk menganalisis data yang diperoleh. Melalui pelaksanaan SEPORA (Society Empowerment Program) ini, pelajar SMKS Pembangunan Tanjungpinang diharapkan dapat menggunakan internet dengan sehat dan aman sehingga dapat mengurangi penyalahgunaan internet yang terjadi.