Perlindungan Hak Cipta Terhadap Video Game Di SMK Negeri 1 Tanjung pinang

Main Article Content

Ninne Zahara Silviani
Elza Syarief
Anweidri Chai
Elvin Valentino
Jesen Winardo
Nellsen Purwandi
Ziko Riandi

Abstract

Perkembangan zaman yang semakin canggih sangat berpengaruh terhadap teknologi yang ada, salah satunya adalah game. Perkembangan ini tidak selalu berjalan dengan baik ada berbagai masalah yang muncul seiring perkembangannya. Salah satunya adalah perlindungan hak cipta. SMK negeri 1 Tanjungpinang adalah salah satu sekolah yang mengajarkan ilmu tentang software namun pengetahuan tentang hak cipta sangat berpengaruh terhadap pelajaran yang dipelajari dan diajarkan oleh sekolah. oleh karena itu, pengetahuan mengenai perlindungan hak cipta sangat penting untuk diajarkan kepada para siswa. Metode yang dipakai dalam kegiatan ini dimulai dari pengumpulan data dalam bentuk observasi dan kuesioner kemudian dilanjutkan dengan pelaksanaan dalam bentuk sosialisasi. Hasil yang dicapai dalam kegiatan ini adalah para siswa paham mengenai hak cipta baik secara umum maupun khusus kepada game dan dapat mendaftarkan hak cipta pada karyanya sendiri

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles