Pendampingan Penyusunan Perjanjian Kerjasama Jasa Outsourching Pada PT. Batam Maritim Ship Indo

Authors

  • Silvia Hou Universitas Internasional Batam
  • Robert Garry Hawidi Universitas Internasional Batam

Keywords:

perjanjian Kerjasama, Jasa Outsourching, PT. Batam Maritim Ship Indo

Abstract

Penelitian penulis merupakan bagian dari kegiatan akademis sekaligus salah satu bentuk pengabdian kepada masyarakat. Penulis akan melakukan observasi untuk menemukan permasalahan yang ada dalam objek penelitian dengan tujuan dapat memberikan kontribusi dengan penyusunan suatu luaran proyek. Objek penelitian dalam serangkaian kegiatan pengabdian masyarakat ini yaitu suatu badan usaha berbadan hukum yakni PT. Batam Maritim Ship Indo yang berdomisili di Kota Batam yang telah beroperasi sejak bulan Oktober 2019. Perseroan ini bergerak dalam bidang jasa penyediaan tenaga kerja penunjang atau yang biasa disebut dengan outsourching. Masa penelitian berlangsung selama kurang lebih 3 (tiga) bulan, yang dimulai pada akhir bulan Mei 2020 sampai dengan pertengahan bulan Agustus 2020. Untuk menjalankan kegiatan penelitian ini, penulis menggunakan metode penelitian terapan yang berfokus untuk memberikan solusi dengan luaran proyek yang dapat langsung dipergunakan. Supaya proses kegiatan ini dapat berjalan dengan efektif, maka penulis melaksanakannya dalam 3 tahap, yaitu tahap persiapan, tahap pelaksanaan, dan yang terakhir yaitu tahap penilaian dan pelaporan. Penulis dalam mengumpulkan data menggunakan metode wawancara dan observasi. Selama proses pengumpulan data, penulis menemukan fakta bahwa perseroan membutuhkan draf perjanjian kerjasama penyediaan jasa outsourching yang nantinya akan dijadikan acuan perseroan dalam mengadakan perjanjian dengan pihak lainnya. Dengan demikian, penulis memutuskan untuk membuat draf perjanjian kerjasama jasa outsourching. Setelah penyusunan draf perjanjian selesai, penulis akan memberikan sosialisasi untuk persiapan penerapan di kemudian hari

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2021-04-08